Amankan Proses Eksekusi Lahan Di Cakranegara, Polresta Mataram Terjunkan Satu Pelton Dalmas

Zona Kasus
, Oktober 23, 2025 WAT
Last Updated 2025-10-23T09:54:23Z
Zonakasus.com - Mataram,NTB - Sebanyak satu pelton personel Dalmas Polresta Mataram diterjunkan untuk melaksanakan pengamanan proses eksekusi lahan oleh Pengadilan Negeri Mataram di wilayah Kecamatan Cakranegara, Kamis (23/10/2025).

Personel pengamanan yang dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polresta Mataram AKP I Nyoman Agus Sugiarta Wiswa, S.H., M.H., bersama sejumlah perwira tersebut dikerahkan guna memastikan jalannya proses eksekusi berjalan aman, tertib, dan tanpa gangguan.

AKP Agus menjelaskan, pengamanan ini dilakukan sebagai langkah antisipatif terhadap potensi penolakan dari pihak termohon maupun masyarakat sekitar yang dapat berpengaruh terhadap situasi Kamtibmas.

“Pengamanan ini dilakukan sesuai surat perintah, dengan tujuan mencegah terjadinya gangguan keamanan selama proses eksekusi berlangsung. Kehadiran kami di lapangan semata-mata untuk menjamin keamanan dan ketertiban bagi semua pihak,” ujar AKP Agus di sela-sela kegiatan pengamanan.

Ia juga menekankan pentingnya dukungan masyarakat terhadap proses hukum yang telah diputuskan oleh pengadilan. Menurutnya, keputusan eksekusi lahan merupakan hasil akhir dari proses hukum panjang yang harus dihormati bersama.

“Kami berharap masyarakat dapat menerima dan menghormati apa yang sudah diputuskan pengadilan. Putusan tersebut merupakan hasil proses hukum yang sah, dan dukungan masyarakat sangat penting demi terciptanya keamanan bersama,” tambah AKP Agus.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di lokasi eksekusi dilaporkan berjalan aman dan terkendali berkat pengawasan ketat personel Polresta Mataram yang bersiaga di sekitar area kegiatan. (ZK-07)

SepekanMore